Potensi EURUSD Hari ini

04/04/2024, 08:50

EURUSD masih berpotensi turun menuju 1.08000 karena kenaikan harga terhalang Trendline Resistance.

Dolar Amerika (USD) terbebani karena rilisan data yang mengecewakan Rabu malam, angka ISM Non-Manufacturing PMI turun menjadi 51,4 di bulan Maret dari 52,6 di bulan sebelumnya, dibandingkan ekspektasi yang akan sedikit meningkat menjadi 52,7. Selain itu, ISM Non-Manufacturing Prices juga turun menjadi 53,4 dari 58,6 hal tersebut menegaskan tren penuruan di sektor ini yang berimbas terhadap pelemahan Dolar Amerika (USD).

Meskipun Angka ADP Nonfarm Employment Change yang menguat sebesar 184K dari ekspektasi 148K, yang menunjukkan ketahanan pasar tenaga kerja menjelang laporan Nonfarm Payrolls pada hari Jumat. Pada kenyataannya tidak berdampak signifikan pada pasangan EURUSD ini.

EURUSD.JPG

 

Dari sisi Eropa Core CPI (Inflasi inti) menurun menjadi 2.9% di bawah angka ekspektasi tahunan sebesar 3%, dengan CPI utama tahunan juga turun menjadi 2,4% di bawah perkiraan pasar sebesar 2,5%. Penurunan Angka Inflasi tersebut memberi lampu hijau kepada Europe Central Bank (ECB) untuk menurunkan suku bunga dalam beberapa bulan mendatang.

Pada sisi Teknikal Analisa pergerakan harga EURUSD memiliki penghalang Trendline Resistance yang bertepatan dengan area Support Become Resistance yang berpotensi menjadi area pantulan untuk penurunan lebih lanjut EURUSD menuju support. Indikator RSI juga mendukung potensi penurunan EURUSD karena saat ini harga menuju zona Overbought jenuh beli. Potensi pergerakan EURUSD jika tidak mampu menembus trendline dapat turun menuju harga support psikologis pada kisaran harga 1.08000.

DISCLAIMER: Isi konten bersifat spekulatif dan tidak menjamin silahkan lakukan riset lagi serta gunakan resiko manajemen sebelum melakukan transaksi

Promosi