Perubahan Jadwal Trading Selama Bulan Mei

27/04/2022, 06:00

Pada bulan Mei 2022, terdapat berbagai tanggal merah di berbagai penjuru dunia yang menyebabkan perubahan pada waktu trading untuk sejumlah instrumen.

Maksimalkan perubahan jadwal ini pada strategi trading Anda, dan jangan lupa tandai di kalender trading Anda.

 

2 Mei 2022

Memasuki bulan Mei, pekerja di berbagai belahan dunia merayakan Hari Buruh Sedunia pada setiap tahun. Selain itu, terdapat libur bank di Inggris Raya yang tahun ini jatuh pada tanggal 2 Mei.

Perayaan—perayaan ini mempengaruhi jadwal trading untuk instrumen:

HK50, HHS, UK100 tutup sepanjang hari pada 2 Mei.

 

5 Mei 2022

Setiap 5 Mei Jepang merayakan Hari Anak yang merupakan libur nasional. Ini merupakan momen bahagia untuk merayakan anak yang telah berlangsung sejak dulu kala di Negeri Sakura. Hari Anak Jepang sekaligus perayaan terakhir pada Golden Week (Ogon Shukan), sepekan yang berisi beberapa libur nasional Jepang.

Hari Anak Jepang mempengaruhi waktu trading untuk instrumen:

KKI tutup sepanjang hari pada 5 Mei.

 

9 Mei 2022

Setiap tahun, negara-negara di Asia Timur dan Asia Selatan merayakan ulang tahun Siddhartha Gautama, sosok yang dikenal sebagai Buddha. Di 2022 ulang tahun Buddha jatuh pada 8 Mei.

Ulang tahun Buddha mempengaruhi jadwal trading untuk instrumen:

HK50, HHS tutup sepanjang hari pada 9 Mei.

 

30 Mei 2022

Memorial Day merupakan libur nasional di Amerika Serikat untuk memperingati angkatan militer AS yang tewas saat berjuang membela negara. Memorial Day biasanya jatuh pada hari Senin terakhir di bulan Mei, yang pada 2022 adalah tanggal 30 Mei.

Memorial Day mempengaruhi waktu trading untuk instrumen:

Saham-saham AS – tutup sepanjang hari pada 30 Mei

XAU/USD, XAG/USD, WTI, XTI/USD tutup pada 30 Mei pukul 23:45 WIB.
JP225, US30, US100, US500, CDJ, CSP, CNQ, ONI225 tutup pada 31 Mei pukul 00:00 WIB.

Promosi