Pasar menanti keputusan RBA pagi ini pukul 10:30 WIB dan konferensi pers Gubernur Michele Bullock pukul 11:30 WIB. Ekspektasi pasar memperkirakan RBA akan menahan suku bunga di 4,10% seiring inflasi yang mulai stabil. Namun, nada dovish dalam pernyataan atau prospek pertumbuhan yang melemah bisa menjadi tekanan tambahan bagi AUD. Di sisi lain, USD masih ditopang ekspektasi The Fed yang tetap tahan suku bunga meski PCE meningkat, ditambah ketidakpastian tarif Trump yang menjaga permintaan safe haven.

AUD/USD berada dalam tren turun kuat setelah breakdown dari 0.63000. Saat ini harga bergerak di bawah resistance 0.62600 dan terancam lanjut turun menuju 0.62211, 0.62000, bahkan 0.61787 jika tekanan seller berlanjut. Strategi saat ini fokus pada sell on rally di area 0.62550–0.62600 atau sell on breakdown di bawah 0.62200. Hindari posisi buy tanpa sinyal reversal jelas. Trader sebaiknya pantau hasil statement dan konferensi pers RBA sebelum entry besar, volatilitas tinggi bisa memicu spike tak terduga.

Ini bukan saran investasi. Kinerja masa lalu bukan indikasi hasil di masa depan. Modal Anda berisiko, silakan trading secara bertanggung jawab.

Penulis: Ardi Novianto Putra