Harga safe haven Emas (XAUUSD) melonjak tajam di akhir sesi perdagangan di Amerika pada hari Rabu setelah Biro Statistik Tenaga Kerja AS mengungkapkan bahwa inflasi konsumen di AS sedikit menurun pada bulan Februari. Selain itu Data dari bulan Februari meningkatkan kemungkinan bahwa Federal Reserve akan mengurangi suku bunga tiga kali pada tahun 2025. Namun, pejabat Fed, yang dipimpin oleh Ketua Jerome Powell, telah menyatakan bahwa mereka tidak hanya mempertimbangkan data dari satu bulan saja.
Sementara, World Gold Council mengungkapkan bahwa bank sentral masih terus melakukan pembelian emas. Bank Rakyat Tiongkok dan Bank Nasional Polandia masing-masing menambah 10 ton dan 29 ton selama dua bulan pertama tahun 2025. Hal ini meningkatkan permintaan Emas (XAUUSD) kedepannya.
Dari sisi Analisis Teknikal, harga Emas (XAUUSD) berpotensi bergerak Naik karena Indikator Moving Average telah melakukan Golden Cross (Persilangan Naik). Buy Area Emas (XAUUSD) terbaik berada pada 2923.00 - 2908.00. Potensi pergerakan naik Emas (XAUUSD) dapat mencapai Resistance selanjutnya pada kisaran harga 2950.00 atau bahkan 2970.00.
DISCLAIMER: Isi konten bersifat spekulatif dan tidak menjamin silahkan lakukan riset lagi serta gunakan resiko manajemen sebelum melakukan transaksi