Pasangan mata uang GBPUSD masih didominasi oleh tren naik yang cukup kuat dan cenderung meneruskan tren naiknya. Meskipun GBP mengalami lonjakan signifikan terhadap USD, masih ada tantangan di depan dengan rilis data ekonomi penting Inggris yang akan datang minggu ini pada hari Selasa dan Rabu.
Data mengenai tenaga kerja Inggris akan diumumkan lebih awal pada sesi pasar London hari Selasa. Tingkat Pengangguran ILO untuk tiga bulan hingga Februari diperkirakan akan tetap stabil di angka 4,4%, dan Perubahan Jumlah Klaim untuk bulan Maret diperkirakan akan menurun menjadi 30,3 ribu dari 44,2 ribu pada bulan Februari. Jika melihat dari perkiraan data mengenai tingkat pengangguran dan klaim pengangguran tersebut pergerakan naik lebih diunggulkan, serta Ketidakstabilan Kebijakan yang berubah - ubah dari Trump berpotensi membawa resesi AS saat ini condong melemahkan USD.
Dari sisi Analisis Teknikal, harga GBPUSD berpotensi bergerak Naik karena Indikator Moving Average melakukan Golden Cross (Persilangan Naik). Buy Area GBPUSD terbaik berada pada 1.31400 - 1.30600. Potensi pergerakan Naik GBPUSD dapat mencapai Resistance selanjutnya pada kisaran harga 1.32400 atau bahkan 1.33200.
DISCLAIMER: Isi konten bersifat spekulatif dan tidak menjamin silahkan lakukan riset lagi serta gunakan resiko manajemen sebelum melakukan transaksi